Aku mencintaimu dengan tulus, karena hanya itu yang aku punya untukmu
Aku menjagamu dengan kasih, karena hanya kasih yang dapat ku gunakan untuk melindungimu
Aku menyanjungmu dengan tingkah ku, karena tak ada kata yang mampu ku ucapkan ketika aku bersama mu
Selama ini kau kira aku tidak pernah memikirkanmu, bukan?
Kau salah, kau adalah rencana masa depan yang sudah aku persiapkan
Dulu.
Kau adalah doa terbesar dari setiap rencana masa depan ku
Kau anugerah terindah yang pernah aku genggam
Tak pernah lupa ku sebut namamu di dalam setiap doa ku
Terlalu ku pandang langit, hingga lupa ku masih menginjak tanah
Maafkan aku yang terlalu egois
Ingatlah, ketika ada orang yang meragukan mu, berbaliklah ke belakang, maka kau akan menemukan aku
Aku masih sama seperti dulu
Tak pernah ragu, bahwa kau adalah pria yang sangat hebat
Sungguh
Aku tetap akan mendukung dan mendoakan yang terbaik untukmu
Tenang, aku takkan berdoa agar kau kembali padaku
Aku mengasihi mu dengan tulus, maka hiduplah dan kejarlah mimpimu
Jadilah lebih dewasa dan jadilah pria sejati
Pria sejati yang bijak dalam mengambil setiap keputusannya
Kejar kebahagiaanmu, sama seperti aku
Aku sudah bahagia dengan hidup ku, meski itu tanpa mu
Karena aku tau, ini memang yang seharusnya terjadi
Lubang itu masih ada, akan tetap ada
Namun aku percaya, cepat atau lambat akan segera terkubur
Jangan kira ini mudah
Tak ada hari ku lewati tanpa memikirkanmu
Namun, selalu berakhir ketika melihat mu sudah bahagia
Meski bukan karena aku
Aku berharap, jangan ada aku aku yang lainnya lagi
Kejam ku kira, ketika memikirkan apa yang telah kau lakukan
Tega rasanya, ketika orang yang selalu kau selimuti kejujuran malah menghantammu dengan hujan kebohongan
Pria yang ku kenal sejak lama kini menjadi orang asing bagiku
Banyak pertanyaan yang terngiang di kepala ku dan semua itu tak pernah terjawab
Apakah aku sejahat itu hingga sekarang ini yang ku terima?
Aku merasa seperti hanya menjadi debu di hidupmu
Padahal aku juga merasa menjadi bagian besar dalam hidupmu
Sempat teringat kata-kata mutiara dan janji manis yang sering kau ucapkan
Seperti semua itu tidak ada artinya
Padahal, yang terhebat dari seorang pria adalah ketika ia mampu menepati kata-katanya
Tapi, tak ada yang abadi, bukan?
Aku tak tahu, atau mungkin itu memang kata-kata paten yang selalu kau ucapkan pada setiap wanita yang mengisi hidupmu
Aku tak tahu apa saja kebohongan yang telah kau ucapkan padaku
Yang aku tahu hanyalah aku terlalu percaya padamu
Aku sadar, kau hanya manusia biasa yang bisa berbuat salah
Selama ini aku melihat kau sempurna
Kau laki-laki paling tegar yang pernah aku temui
Yang selalu aku ceritakan dengan bangga pada setiap orang yang bertanya padaku tentang sosokmu
Dan kini Tuhan berkehendak baik
Ia memperlihatkan kekuranganmu
Iya, memang hanya Tuhanlah yang sempurna, bukan manusia
Kata orang, dia yang kau cintai begitu dalam adalah dia yang akan dengan mudah meruntuhkanmu
Iya, itu benar, dan kini aku tahu bagaimana rasanya
Tapi tenang, aku masih punya lebih dari 1001 alasan untuk bangkit lagi
Aku tak ingin merebut apapun yang telah kau miliki
Tak ingin merusak kebahagiaan yang telah kau bangun
Aku tahu rasanya ketika hidup yang telah kau bangun itu dihancurkan begitu saja
Aku takkan melakukan hal yang tidak aku suka pada orang lain
Hanya tak sopan bila harus pergi tanpa mengucapkan selamat tinggal
Bahkan pada orang yang telah memberikan ucapan selamat datang dengan begitu indah dan mengagumkan, biarpun harus ia akhiri dengan kelam
Tenang, aku tidak membencimu
Sudah ku coba dan aku gagal
Aku yakin, jarak hanya akan memisahkan raga
Ia takkan pernah sanggup menjauhkan mimpi dan kenangan yang terselubungi rindu yang paling dalam
Maka akupun takkan pernah mencoba menghapusmu
Mengikhlaskanmu jauh lebih indah daripada merusak kenangan
Yang ingin ku sampaikan adalah
Yang pertama terimakasih
Yang kedua terimakasih
Yang ketiga terimakasih
Terimakasih karena kau telah memperlihatkan padaku bahwa ada orang sepertimu di dunia ini
Terimakasih sudah mampir di hidupku dan membuatnya menjadi sangat indah dan berwarna
Terimakasih sudah membuatku semakin dewasa
Terimakasih telah mengijinkan aku merasakan bahwa kasih itu indah
Terimakasih telah mengajarkan padaku, bahwa tak ada yang abadi
Terimakasih telah membuatku sadar bahwa cinta yang tulus itu memang tak harus memiliki
Selamat menjalani kehidupan masing-masing
Ku harap kau selalu menemukan alasan untuk bahagia
Doa terbaik ku menyertaimu (:
*****
Puisi atau sajak di atas adalah hasil karya saya sendiri. Yang ingin saya sampaikan adalah, meskipun kita berada dalam kondisi yang sangat berat sekalipun, janganlah lupa untuk bersyukur. Tidaklah mudah memang, akan tetapi semua itu adalah rancangan terbaik-Nya untuk kita. Dan lagi, janganlah lupa untuk berterimakasih, bahkan pada dia yang sudah menghancurkan harimu sekalipun. Hidup memang tidak mudah, kadang membawamu bahagia hingga melayang dan juga dengan mudah menghempaskanmu jatuh. Akan tetapi, di balik itu semua akan ada pembelajaran yang tentunya akan membuatmu menjadi semakin kuat.
Terimakasih sudah mampir dan membaca (:
A.
Komentar
Posting Komentar